Kamis, 26 April 2012

Otak Anak Tak Pernah Tidur!


Ada sekitar 10 miliar neuron (sel syaraf) di otakn




Itulah alasan mengapa aktivitas tidur memiliki peranan sangat penting bagi perkembangan otak seorang anak khususnya anak usia 1-3 tahun.
Tahukah Anda, di masa golden years(usia 1-3 tahun) otak seorang anak terus bekerja, bahkan ketika sedang tidur di malam hari. Ketika sedang tidur, otak anak tengah memproses dan mengatur ulang kenangan serta pengalaman untuk digunakan pada waktu tertentu serta mempersiapkan sel tubuh mereka untuk kegiatan hari berikutnya.
Selama 3 tahun pertama usianya, otak mereka akan berkembang sangat menakjubkan yaitu sebesar lebih dari 70 persen dari maksimum kapasitas sel otaknya. Pada masa ini, perkembangan otak beserta sel-sel tubuh anak akan tumbuh cepat di seluruh bagian.
Ada sekitar 10 miliar neuron (sel syaraf) di otaknya, sehingga tiga tahun pertamanya sejak lahir merupakan periode di mana miliaran sel otak akan terus bertambah.

Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa berat otak anak usia 1-6 tahun adalah kurang dari 10 persen dari berat tubuhnya. Namun, membutuhkan 40 persen total energi dari tubuh mereka, sehingga otak seorang anak memiliki kebutuhan energi berbeda dari organ tubuh lainnya.

Menyediakan energi bagi otak anak adalah dengan memastikan asupan gizi dan nutrisi yang cukup agar otak mereka bisa bekerja secara optimal. Dengan  energi yang mencukupi setiap harinya, kemampuan emosi serta kecerdasan otak seorang anak pun dapat terus tumbuh dan berkembang secara sempurna.

Lalu, sebagai orang tua yang bijak, prioritas utama dalam membesarkan seorang anak adalah dengan tetap terus menjaga perkembangannya melalui asupan energi yang baik.

Ingin tahu lebih lanjut tentang energi apa yang dibutuhkan bagi perkembangan otak seorang anak? Kami ajak Anda untuk menggali ilmu lewat Brain quiz di sini.
Selain bisa mendapatkan ilmu seputar otak anak, Anda bisa mendapatkan beragam hadiah menarik setiap pekannya. Jadi, tunggu apalagi, ikuti dan dapatkan keduanya ya?

Selasa, 17 April 2012

Kisah Cinta Terlarang di Atas Kapal Titanic


"Adalah masuk akal menganggap kisah Portaluppi menjadi titik awal skenario Cameron."

Dalam ingatan banyak orang, tenggelamnya Titanic 14 April 1912 adalah tragedi. Juga sebuah romantisme, yang dipicu film 'Titanic' besutan James Cameron yang menceritakan kisah kasih terlarang Jack Dawson dan Rose DeWitt Bukater. Banyak yang menganggap ini cerita cinta nyata.

Apalagi, ada makam korban Titanic dengan nisan bertuliskan nama J Dawson, yang belakangan terbukti tak ada kaitan dengan film tersebut.

Kendati demikian, ternyata ada seorang penumpang Titanic yang serupa dengan tokoh yang diperankan Leonardo DiCaprio itu.

Ia adalah Emilio Portaluppi, seorang seniman asal Italia yang mengubah rencana perjalanannya ke Titanic di menit-menit terakhir. Berbeda dengan Jack Dawson yang berada di kelas geladak, berdasarkan penelitian arsip, ia adalah penumpang kelas dua.

Selama berlayar di Titanic, ia naksir seorang perempuan, penumpang kelas satu, sudah menikah, yang bepergian mendampingi suaminya di kapal nahas itu. Perempuan itu adalah Madeleine Astor, yang masih muda dan cantik, istri miliuner John Jacob Astor IV. Yang bakal kembali ke New York dalam kondisi menjanda.
Madeleine Astor

Kisah Portaluppi yang kini kembali dibangkitkan dalam film dokumenter "Orang-orang Italia di Kapal Titanic", direkonstruksi melalui wawancara terdahulunya dengan sejumlah koran lokal Italia. "Adalah masuk akal menganggap kisah Portaluppi menjadi titik awal skrenario Cameron," ungkap penulis dokumenter, Ezio Savino dan Stefano Giussani, seperti dimuatDiscovery.com.

Film dokumenter, yang baru-baru ini ditayangkan saluran sejarah versi Italia mengungkap kisah 37 penumpang Titanic asal Italia, kebanyakan adalah penumpang kelas tiga, pelayan, dan pekerja yang dipekerjakan oleh  Luigi Gatti, manajer restoran ekslusif Titanic, A La Carte.

Hampir semuanya tewas dalam tragedi Titanic, hanya tiga yang selamat, termasuk Portaluppi yang kala itu berusia 30 tahun. Bagaimana ia selamat dari musibah yang merenggut ribuan nyawa itu masih jadi misteri. Apalagi, tercatat dalam sejarah, hanya empat penumpang yang selamat ketika diangkat dari lautan beku. Selama beberapa dekade, Portaluppi mengunci mulutnya rapat-rapat.

"Hanya di tahun-tahun terakhir hidupnya, saat ia kembali ke Italia, ia menceritakan perjalanannya di Titanic pada jurnalis lokal," kata Claudio Boss, penulis "Titanic" versi Italia.

Untuk merekonstruksi kehidupan Portaluppi, Bossi menyatukan kliping-kliping koran dari tahun 1912 hingga 1974 -- tahun di mana Portaluppi meninggal dalam usia 93 tahun.

Pemahat relief terkenal Amerika Serikat itu awalnya memesan tiket kapal White Star lainnya, Oceanic II, namun ia berubah pikiran setelah menerima telegram dari Kolonel John Jacob Astor IV, salah satu orang terkaya di negara itu. Keberuntungan yang mirip cerita Jack Dawson yang mendapat tiket geladak Titanic gara-gara menang main kartu.

Bagi Portaluppi, ini adalah kesempatan unik, bergabung dalam pelayaran perdana Titanic. Dan meski ia membeli tiket kelas dua, sebagai tamu Astor, ia sempat menikmati pelayaran di kabin kelas satu.

Di sanalah ia jatuh hati pada istri Astor. "Portaluppi berusia 80-an saat ia mengakui bahwa ia jatuh hati pada Madeleine Astor. Namun, ia tak menceritakan sejauh apa hubungan mereka. Ia pria sejati yang pantang mengumbar aib," kata Bossi.

Seperti halnya Jack, ia diundang makan malam di kelas satu pada 14 April 1912. Di malam nahas itu.

Saat Titanic menabrak gunung es, ia berada di kabinnya. Mengira kapal telah sampai ke New York dan sedang berlabuh, ia meninggalkan kabinnya hanya dengan jubah tidur, lalu pergi ke dek.
Emilio Portaluppi, dianggap inspirasi tokoh Jack Dawson
Portaluppi awalnya mencoba melompat ke sekoci yang diisi perempuan. Namun, ia kehilangan pijakan dan tercebur ke air. Ia berenang selama dua jam di air sedingin es, sebelum akhirnya ditarik sekoci 14 -- sekoci terakhir yang meninggalkan Titanic.

Bahwa ia  berenang selama dua jam terkonfirmasi pada 16 Januari 1913, kala itu New York Times memberitakan gugatannya senilai US$25 ribu ke Ocean Steam Navigation Company atas kerugian fisik dan materi. "Aku berada di air sedingin es Samudera Atlantik selama dua jam, menderita rasa sakit luar biasa baik fisik maupun mental," kata dia dalam gugatannya.

Namun, rumor beredar, ia masuk ke sekoci dengan menyamar sebagai perempuan
.

Kamis, 12 April 2012


Indonesia, Negara Terjorok ke-19 di Dunia

"Kenapa angka-angka ini saya beber, agar mendapat perhatian oleh pemerintah daerah."




Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Mari Elka Pangestu, menargetkan kunjungan wisatawan asing ke Indonesia pada 2015 mencapai 10,5 juta orang. Khusus Bali, targetnya mampu mendulang empat juta wisatawan asing. 

Jumlah tersebut meningkat sekitar 500 ribu dibandingkan target kunjungan wisatawan asing pada 2012 yang mencapai 3,5 juta orang. “Mengingat saat ini Bali punya segalanya untuk pariwisata, yang branding-nya sudah internasional,” kata Mari Elka, di Bali, Kamis, 12 April 2012.

Mari mengungkapkan bahwa penilaian pariwisata Indonesia secara internasional masih cukup buruk. 

Untuk daya saing pariwisata, Indonesia menempati peringkat ke-74 dari 139 negara. Infrastruktur ada di peringkat ke-90. Kebersihan ada di peringkat ke-120, yang artinya terjorok di urutan ke-19. “Daya saing sumber daya alam kita urutan 17 di antara 139 negara,” ucap Mari.

“Ini penting, kenapa angka-angka ini saya beber, agar mendapat perhatian oleh pemerintah daerah. Saya lihat soal kebersihannya, dari airport dan jalannya harus mendapat perhatian serius,” tuturnya. 

Mari meminta kepada pemerintah provinsi maupun kabupaten/kota se-Indonesia melakukan pembenahan terhadap hal-hal yang membuat Indonesia tertinggal dibanding negara lain. 

Semua itu penting karena menunjang sektor pariwisata yang mampu menyediakan lapangan kerja sekitar tujuh persen. Pariwisata juga mampu memberikan devisa secara nasional di urutan kelima, setelah tambang, minyak, batu bara, dan lainnya.

Rabu, 11 April 2012

PM Inggris Kagum Kekuatan Ekonomi Indonesia

Inggris menyatakan akan memperbesar perdagangan dengan Indonesia.


VIVAnews - Perdana Menteri Inggris, David Cameron menyatakan kekagumannya pada kekuatan dan perubahan ekonomi Indonesia beberapa tahun terakhir. Inggris menyatakan akan memperbesar perdagangan dengan Indonesia.

"Kami sangat terkesan dengan kekuatan ekonomi Indonesia beberapa tahun terakhir dan transformasi ekonomi Indonesia," kata Cameron di Istana Merdeka Jakarta, Rabu 11 April 2012.

Selain kekaguman dengan pertumbuhan ekonomi, Cameron juga menyatakan kekagumannya dengan tumbuhnya demokrasi di Indonesia. Menurutnya, demokrasi di Indonesia dapat menjadi contoh untuk negara lainnya di Asia.

Sementara itu, kunjungannya ke Indonesia saat ini merupakan kesempatan Inggris untuk memperkuat diplomasi kedua negara, baik secara politik maupun ekonomi.

Selain itu, Cameron menyatakan bahwa kunjungannya ini merupakan kesempatan untuk memperbesar perdagangan dan investasi di kedua negara yang saat ini masih rendah.
Bahkan, ia mendorong  perusahaan Inggris yang bergerak di bidang ritel, manufaktur, dan pendidikan untuk melakukan investasi di Indonesia. "Selain itu, saya tahu telah ada hubungan baik antara universitas di Inggris dengan universitas yang ada di Indonesia," tuturnya.

Pakar: Gempa Aceh 2004 dan 2012 Berbeda

Jakarta (ANTARA) - Gempa Aceh 2004 dan 2012 berbeda jauh karena delapan tahun lalu lokasi gempa di sepanjang zona subduksi pertemuan lempeng Eurasia dan Indo-Australia, sekarang ini berlokasi di lempeng Indo-Australia, kata Pakar Tsunami Doktor Subandono Diposaptono.
"Beda jauh, dulu gempa terjadi di pertemuan lempeng Eurasia dan Indo-Australia, sekarang terjadi di lempeng Indo-Australia, atau sekitar 175 km lebih ke selatan," kata Subandono yang juga Direktur Tata Ruang Laut dan Pesisir dan Pulau-pulau Kecil Kementerian Kelautan dan Perikanan itu di Jakarta, Rabu malam.
Dengan demikian gempa Aceh yang terjadi kali ini merupakan gempa intraplate, bukan interplate seperti gempa Aceh berkekuatan 9,1 skala Richter pada tanggal 26 Desember 2004. Gempa intraplate tidak menyebabkan tsunami yang besar seperti halnya gempa interplate yang berada di zona subduksi.
"Gempa Aceh 2004 menyebabkan tepian dari lempeng Indo-Australia melenting ke atas sepanjang 1.300 km tegak lurus zone penunjaman tempat lempeng Samudra Hindia menyusup di bawah lempeng Eurasia (megathrust), dari mulai Simeuleu sampai Andaman dan membuat air laut surut dan kemudian menghempas ke daratan," katanya.
Gempa kali ini, kata dia, hanya menyebabkan gerakan mendatar yang menyebabkan getaran dan riak gelombang di lautan. Kalaupun ada tsunami paling-paling tingginya hanya 10--20 cm saja atau paling tinggi tak lebih dari semeter.
Subandono juga mengingatkan pentingnya rencana tata ruang wilayah menjadi dasar dari pembangunan, khususnya di kawasan pontensial bencana gempa dan tsunami, sehingga diharapkan mampu meminimalkan risiko bencana.
"Sayang sekali kalau kita sudah bangun kota dengan sebagus-bagusnya, tapi karena tsunami datang lagi, lalu kota kembali hancur, lalu kita harus membangunnya lagi," katanya.
Ia mencontohkan Jepang yang dilanda gempa 9 SR pada bulan Maret 2011 dan menyebabkan tsunami hingga 10 meter dan menewaskan ribuan korban. Namun, setahun setelah itu belum ada upaya rekonstruksi karena pembangunan kembali baru setelah semua rencana sesuai dengan tata ruang berbasis mitigasi bencana sudah matang.
Rencana tata ruang wilayah, ujarnya, lebih penting daripada pembangunan tembok laut ataupun hutan pantai yang kurang efektif dalam meminimalkan risiko bencana.

Gempa, Tembok Penjara Banda Aceh Menganga 50 Meter


Gempa berkekuatan 8,5 SR yang melanda Nangroe Aceh Darussalam pada Rabu (11/04) sore tepatnya pukul 15.38 WIB juga menyebabkan tembok lembaga pemasyarakatan (LP) Banda Aceh jebol. Lubang menganga hingga 50 meter.
Gempa yang terjadi Rabu (11/4) sore kemarin selain menimbulkan kepanikan bagi masyarakat Aceh, juga mengakibatkan rusaknya sebagian infrastuktur bangunan disana.
Seorang pewarta foto dari Jakarta yang sudah berada di Aceh sejak enam hari yang lalu, Agung Pambudi,  berkata kondisi LP Banda Aceh memang mengalami kerusakan akibat guncangan gempa.
"Ada kerusakan di LP Banda Aceh kelas 2a, Temboknya jebol sepanjang 50 meter," ujar Agung Pambudhy saat dihubungi oleh Republika, Kamis (12/04). Para awak media pun sedang mendatangi LP tersebut guna melihat kerusakan dan kondisi para napi.
Napi dipersilahkan keluar
Gempa yang melanda daerah Nangroe Aceh Darussalam (NAD) kemarin membuat para sipir di Lapas Jaya Lambaro Banda Aceh mempersilahkan para tahanan keluar dari ruang tahanan untuk mengamankan diri ke lapangan.
Kabid Humas Polda Aceh, Kombes Gustav Leo menuturkan, saat gempa pertama berlangsung, para napi masih dibiarkan berada di ruang tahanan, tapi setelah gempa kedua mereka digiring ke lapangan yang masih berada di dalam kompleks penjara.
"Ketika gempa yang kedua, dan juga adanya isu tsunami maka para sipir di lapas memutuskan untuk membawa napi ke lapangan," ujar Kombes Gustav Leo saat dihubungi Republika, Rabu (11/04).
Kombes Gustav mengungkapkan, saat evakuasi tersebut berlangsung tidak ada napi yang kabur.